Konsentrasi Studi

Mahasiswa dapat memilih fokus pada Teknologi Software dan Data (TSD), Sistem Informasi Stratejik (SIS), atau Sistem Informasi Pemerintahan (SIP).

Prospek Lulusan

Teknologi Software dan Data (TSD)
Lulusan memiliki kemampuan menggunakan berbagai macam teknologi perangkat pengembangan untuk merekayasa data pada berbagai platform (ETL / Extract-Transform-Load untuk Data Warehouse maupun ELT / Extract-Load-Transform untuk Data Lake), membangun dataset dan merancang Data Warehouse maupun Data Lake untuk menyimpan dataset tersebut. Dengan menggunakan dataset pada Data Warehouse maupun Data Lake tersebut, dapat diimplementasikan berbagai algoritma yang berbasis pada Machine Learning serta Deep Learning untuk menghasilkan insights ataupun menghasilkan dashboard / command center untuk sistem smart yang bisa diaplikasikan untuk smart city, smart economy, dan lain-lain.

Sistem Informasi Stratejik (SIS)
Lulusan ini siap untuk berkarir di berbagai sektor, termasuk konsultan TI, manajemen strategis TI di perusahaan, pengembangan dan implementasi sistem informasi, serta strategi bisnis.

Sistem Informasi Pemerintahan (SIP)
Lulusan ini idealnya diposisikan untuk berkarir dalam berbagai peran di sektor pemerintahan, termasuk manajemen TI, analisis kebijakan, pengembangan dan implementasi sistem informasi pemerintah, serta konsultan TI untuk proyek-proyek pemerintahan. Lulusan juga siap untuk berkontribusi pada e-government dan transformasi digital di sektor publik

Kurikulum

Mata Kuliah
Algoritma dan Struktur Data
Paradigma Pemrograman
Rekayasa Perangkat Lunak
Sistem Terdistribusi
Metodologi Penelitian
Proposal Proyek Magister
Proyek Magister
Mata Kuliah
Data Lakehouse
Arsitektur Perangkat Lunak dan Data Berbasis Cloud
Rekayasa Data
Matematika dan Statistika untuk Data
Pengelolaan Data dan Big Data
Sains Data dan Sistem Cerdas
Inteligensi Bisnis
Mata Kuliah
Pengantar Sistem Informasi Stratejik
Manajemen Teknologi Informasi
Analisis Bisnis dan Inteligensi Bisnis
Sistem pendukung keputusan
Inovasi dan Transformasi Digital
Manajemen Pengetahuan
Strategi IT dan Perencanaan
Mata Kuliah
Pengantar Sistem Informasi Pemerintahan
Kebijakan dan Strategi TI Pemerintahan
E-Government
Sistem Pengambilan Keputusan
Pengembangan Kota Cerdas
Hukum dan Etika IT Pemerintahan
Sistem Informasi Manajemen